A Review: Romansa di Tengah Para Mafia Negara Menara Pisa

A Review: Romansa di Tengah Para Mafia Negara Menara Pisa

A Review: Romansa di Tengah Para Mafia Negara Menara Pisa
Oleh : Ardhya Rahma

Judul       : Italy, Spring in June
No. ISBN : 978-602-031796-0
Penulis    : Sandra D.
Penerbit  : Gramedia Pustaka Utama
Jumlah Halaman : 288
Cetakan 1 : 2015

Blurb :

Amara benar-benar tak menyangka, gelang titanium yang melingkar di pergelangan tangannya akan membawanya pada situasi yang rumit. Almarhum ibunya pernah bercerita bahwa gelang itu tanda perjodohan Amara dengan putra sahabat sang ibu.

Saat Amara berkunjung ke Italia, ia bertemu Hans, pria yang mampu menimbulkan debar aneh dalam hatinya. Dan tampaknya Hans juga terpesona pada Amara. Tak disangka, Amara menemukan gelang yang sama di laci kerja pria itu. Ternyata Hans memang pria yang dijodohkan dengan Amara.

Meski tetap menjaga jarak, kebersamaan mereka menciptakan berbagai hal manis. Bersama Amara, Hans menemukan kembali nilai-nilai Islam yang selama ini telah ia tinggalkan. Namun ketika Amara terlibat dengan mafia penjualan senjata ilegal, Hans terpaksa turun tangan dan membahayakan nyawa mereka berdua.

***

Dari sepuluh novel terbitan Gramedia Pustaka Utama yang dibeli ketika mulai belajar menulis, saya paling suka dengan novel ini.

Pertama, judulnya menarik buat saya yang menyukai traveling. Selain itu, saya memang berkeinginan untuk menulis cerita dengan setting lokasi di luar negeri. Dengan banyak membaca novel ber-setting luar negeri, saya berharap bisa belajar untuk diterapkan dalam cerita saya.

Kedua, warna kovernya. Saya penyuka warna biru, itu sebabnya saya suka sekali dengan pemilihan warna untuk kover novel ini.

Ketiga, tentu saja ceritanya. Ketika membaca blurb, otomatis saya sudah terbayang keseruan cerita romance yang berbalut dengan action.

Tiga alasan utama ketika memilih sebuah buku untuk dimiliki. Terkesan subjektif? Tentu saja. Karena hal itulah yang pertama akan dilihat oleh seorang pembaca ketika tidak mengetahui isi buku yang akan dibelinya. Berbeda ketika kita membeli sebuah buku dari medsos, setelah membaca beberapa part ceritanya yang menarik, barulah hati kita tergerak untuk membelinya.

Subjektivitas pembaca inilah yang nantinya akan jadi pelajaran, khususnya buat saya, agar membuat judul yang menarik, blurb yang mempunyai nilai jual, dan memiliki kover yang cantik.

Ulasan selanjutnya adalah tentang isi novel. Dugaan saya tidak melenceng terlalu jauh. Latar belakang Italy yang ada dalam novel ini cukup dibahas, meskipun lokasinya tidak semua dibahas dengan detail. Mungkin ada kekhawatiran akan menjadi karya nonfiksi kalau lokasi-lokasi di Italy dibahas secara detail.

Perpaduan romance dan action dalam novel ini cukup lumayan. Tidak membuat menjadi tegang seperti ketika membaca novel bergenre action atau thriller. Namun, cukup membuat novel ini mempunyai plot yang menarik.

Alur maju mundur yang diusung oleh novel yang mengambil sudut pandang orang ketiga mahatahu ini, cukup membuat pembaca jelas akan perkembangan karakter tokoh. Apalagi alur campuran ini disajikan dengan halus, sehingga tidak menjadikan pembaca kehilangan informasi penting atau kehilangan momen.

Diksi yang digunakan dalam novel ini terbilang cukup bagus dan gaya bahasa yang diusung juga cukup lengkap ada personifikasi, hiperbola, dan metafora, serta diramu cukup apik sepanjang cerita.

Saya juga menyukai selipan nilai-nilai Islam yang diceritakan secara halus dalam karakter tokoh-tokohnya, sehingga tidak ada kesan menggurui.

Hanya saja ada yang sedikit mengganggu saya. Di kover belakang tokoh Amara diceritakan terlibat penjualan senjata ilegal, tapi di dalam novel saya hanya menemui cerita tokoh Nino yang menjadi pengedar narkoba.

Akhir kata saya banyak belajar dari membaca novel ini. Jadi buat saya novel ini layak untuk dibaca dan dijadikan koleksi.

Selamat membaca! (*)

 

Ardhya Rahma, penulis novel “Matahari untuk Aditya”. Berdarah campuran Jawa dan Kalimantan. Mempunyai hobi membaca dan traveling. Baginya, menulis adalah proses mengikat ilmu dan pengalaman hidup. Berharap mampu menuangkannya dalam buku yang sarat makna bagi pembaca. Tulisan yang lain bisa dijumpai di akun FB @Ardhya Rahma.

Editor : Fitri Fatimah

 

Grup FB KCLK
Halaman FB Kami
Pengurus dan kontributor
Mengirim/Menjadi penulis tetap di Loker Kata

Leave a Reply