Tak Kalah dari Lord Didi Kempot, Lagu-Lagu Berbahasa Jawa Ini Bikin Ambyar Maksimal
Oleh : Reza Agustin
Berpulangnya legenda musik campur sari Didi Kempot tak hanya mematahkan hati para Sobat Ambyar atau Pasukan Sadboys dan Sadgirl, tetapi juga para penikmat lagu-lagu berbahasa Jawa macam saya. Kendati sang pencetus patah hati dapat dinikmati telah tiada, tetapi karya-karyanya masih dapat kita nikmati.
Sebut saja Stasiun Balapan, ini lagu pertama beliau yang saya kenal. Lagu ini menceritakan mengantar kepergian orang terkasih di stasiun tersebut tetapi tidak kembali lagi. Lagu yang mendadak membuat nama beliau kembali melambung, yaitu Bojo Anyar yang telah mendapat sedikit sentuhan cendol dawet. Kalung Emas, Dalan Anyar, Cidro, Kembang Mawar dan lain sebagainya.
Namun, adakah yang bertanya-tanya adakah lagu-lagu dari penyanyi lain yang bisa membuat pendengar ambyar? Oh, tentu saja banyak. Berikut ini saya berikan 4 rekomendasi lagu-lagu yang bisa membuat pendengarnya merasa ambyar. Jangan lupa juga nyalakan sub title bagi teman-teman yang bahasa ibunya bukan Jawa, ya. Yuk, mari ambyar bersama.
1. Guyon Waton – Lungaku
Sebenarnya, banyak lagu dari band ini yang kental dengan nuansa ambyar. Sebut saja “Karma“, “Sebatas Teman“, “Ora Masalah“, dan “Tibo Mburi” tetapi pada akhirnya setelah pergulatan panjang, saya memilih untuk merekomendasikan lagu berjudul “Lungaku” yang berarti kepergianku ini.
Video musik lagu ini diawali dengan permainan biola dan keyboard yang menyayat hati. Menceritakan tentang persahabatan dan pengorbanan atas nama cinta, lagu ini benar-benar akan menyadarkan bahwa perbedaan strata sosial adalah musuh utama dalam sebuah hubungan.
Sampai nanti, ‘ku memilih pergi
Pasti kelak kau mengerti
Besar cinta yang t’lah kuberi
Seperti lagu-lagu mereka yang lain, selalu ada potongan lirik berbahasa Indonesia yang pastinya dapat teman-teman pahami. Apakah teman-teman sudah merasa ambyar?
2. Hendra Kumbara – Dalan Liyane
Lagu ini menceritakan tentang kesedihan karena ditinggal pergi orang terkasih yang mencari “jalan” lain. Dalam arti dalam mungkin cita-cita atau ambisi yang memaksa dua orang ini berpisah. Mengambil latar di Semarang, musik videonya menceritakan pertemuan sang tokoh utama wanita dan tokoh utama pria yang cukup manis. Namun, seperti penjelasan saya di atas, kedua tokoh utama ini akan mengalami perpisahan. Melalui lagu inilah dijelaskan bagaimana perasaan kehilangan itu.
Juga kendati mengalami perpisahan, tetapi usaha untuk mengikhlaskan kepergian orang terkasih masih tergambar di sini. Yaitu dalam penggalan lirik:
Tetep tak dongakno mugo urip mulyo
(Aku tetap mendoakan semoga kau sukses nantinya)
Apakah teman-teman pernah merasakan rasanya ditinggal ketika sedang merasa sangat sayang?
3. Ndarboy Genk – Wong Sepele
Bagi orang-orang yang memiliki keterbatasan fisik, lagu ini bisa jadi motivasi dalam menjalani hidup. Video musiknya menceritakan diskriminasi orang-orang terhadap tokoh utamanya yang seorang disabilitas. Mungkin bagi beberapa orang yang sensitif, video musiknya akan terlalu menyedihkan hingga menangis. Termasuk saya sendiri. Apalagi salah satu penggalan liriknya yang cukup emosional bagi saya:
Sugih waras ora tahu tak rasakne
(Hidup sehat tidak pernah saya rasakan)
Sungguh, saya menangis pada bagian itu saat melihat video musiknya pertama kali. Namun, saya berharap teman-teman yang kebetulan mendengarkan lagu ini tidak hanya bersedih, tetapi juga bersyukur atas apa yang teman-teman miliki.
4. Denny Caknan – Sampe Tuwek
Jika lagu-lagu sebelumnya kental dengan suasana sedih, maka yang kali ini akan saya berikan lagu yang membuat ambyar karena baper parah. Ini adalah lagu lamaran yang sangat manis, lo. Apalagi dengan video musiknya yang dibintangi interaksi manis orang-orang yang telah menikah lama. Lagu ini liriknya juga sederhana tetapi memiliki makna yang dalam. Khususnya bagi mereka yang sedang mengharapkan sebuah komitmen.
Sampek tuwek we[kowe] ‘ra bakal tak culno
(Sampai tua, kamu tak akan kulepas)
Masio wis’ ra wancine sayang-sayangan ning kene
(Meskipun sudah bukan masanya kita sayang-sayangan di sini)
Apakah mendadak ada yang ingin dilamar?
Nah, itulah 4 rekomendasi lagu berbahasa Jawa yang bisa membuat teman-teman ambyar. Mana yang paling ambyar menurut teman-teman? (*)
Reza Agustin, sobat ambyar.
Grup FB KCLK
Halaman FB Kami
Pengurus dan kontributor
Mengirim/Menjadi penulis tetap di Loker Kata